Monday, March 23, 2015

Call me your Valentine?

Call me your Valentine
Valentine, siapa sih yang ga tau sama hari spesial ini? hari yang biasa di peringati. ahh sepertinya ga perlu tak jelasin lagi :p Ada tradisi yang biasa di lakukan pada hari Valentine. Yaitu, berbagi kado Valentine. Namun, itu sih sudah biasa but pernahkah kalian bertanya pada pasangan kalian? 'Will you be my Valentine?'

Eits, apa artinya tuh? Hmm, aku tau kosakata ini ketika dengerin lagunya Saosin~Bury Your Head. Ada lirik, Call me Your Valentine? Kok aneh sih, panggil aku Valentine(mu) Maksudnya?

Akhirnya searching ke google dan tadaaa, Ternyata arti kata Valentine jika ditujukan ke orang memiliki arti bahwa orang itu spesial. Hmm, Belajar kosakata baru nih “Will you be my Valentine?" yang arti maukah kamu jadi Valentineku? itu sendiri memiliki arti yang Secara teknis, bahwa kamu bersedia untuk menghabiskan waktu dengannya, memanjakannya dengan kata-kata, hadiah dan tindakan.
Menjadi Mr Valentine/Mrs Valentine bukan berarti kamu harus berada pada sebuah hubungan, jadi menjadi Valentine bagi seseorang bukan berarti besok harus ada ikatan karena Valentine sendiri khusus hanya pada hari itu.

Maksudnya, kamu itu kayak jadi pacarnya dia dengan kasih hadiah, bunga, kata-kata gombal dan lainnya. Ibaratnya TTM gitu lhoo, namun disini kamu ga harus punya sebuah hubungan kalian masih tanpa status. Kalo menurutku sendiri sih lebih ke arah Ketulusan. Jadi kita ga berharap apapun ke Mr/Mrs Valentine tadi.